Jika kita mengunjungi Pulau Sumatera rasanya tidak lengkap apabila kita tidak mengunjungi Danau Toba. Danau dengan Pulau Samosir di tengahnya menjadi salah satu danau terbesar di Indonesia dan di Asia Tenggara ini menjadi salah satu objek wisata yang wajib dikunjungi oleh para wisatawan domestik maupun mancanegara. Pulau Samosir sendiri bukan hanya sekedar pulau tetapi seperti kebanyakan pulau lainnya yaitu dihuni oleh masyarakat setempat. Keindahan alam yang disuguhkan ditambah dengan hawa sejuk yang menyenangkan dan menarik setiap orang untuk datang dan berkunjung.
Keindahan Danau Toba dapat dinikmati bukan hanya dari tepi danau tersebut saja tetapi juga bisa dari atas ( di daerah Simalam dan sekitarnya ) dengan pemandangan yang tidak kalah menarik. Apabila sedang tidak berkabut kita dapat menikmati pemandangan yang tersedia dari atas dengan bagus dan jelas. Jika ingin menikmati keindahan Danau Toba dari tepi danau secara langsung, kita dapat turun ke sebuah desa kecil yang terletak di tepi Danau Toba. Di sana, kita bisa menikmati berbagai macam olahan ikan yang diambil langsung dari Danau Toba di warung - warung makan yang terdapat di daerah tersebut. Atau dengan pilihan lain kita pergi ke Parapat dan menikmati keindahan Danau Toba secara langsung. Pesta Danau Toba biasanya diselenggarakan secara rutin setiap tahun selama beberapa hari. Pesta ini biasa dilaksanakan di daerah Parapat dan menarik banyak perhatian dari pengunjung domestik maupun mancanegara.
Rabu, 04 Januari 2012
Langganan:
Postingan (Atom)